AyoMasak terbaru
» Resep Tahu Isi Telur Puyuh» Resep Cake Karamel Singkong» Resep Roti Cane» Resep Kue Putu » Resep Kerang Hijau Buncis Saus Tiram» Resep Dendeng Balado Pedas

Kue

Puding

  • Resep Puding Tape Singkong

  • Resep Blueberry Ombre Puding

  • Camilan

    Resep Masakan Vegetarian Sate Jamur Tiram

    Resep Masakan Vegetarian Sate Jamur Tiram

    Saat ini sudah banyak orang yang beralih pola makan menjadi vegetarian. Salah satu alasannya ialah dengan pola makan vegetarian ini diharapkan akan memberikan efek kesehatan pada tubuh kita.

    Vegetarian berasal dari kata vegetus, yang artinya lincah, segar dan penuh dengan daya semangat hidup Vegetarian mempunyai pengertian, yakni Nabatiwan atau vegetarian adalah sebutan bagi orang yang hanya makan tumbuh-tumbuhan dan tidak makan daging sama sekali. 

    Menu Makanan Sehat ini juga dapat digunakan untuk Diet dengan program Diet Sehat.Menu Makanan Vegetarian kuncinya harus sehat dan bergizi tinggi selain itu rasanya harus enak.

    BAHAN :

    • 100 gr jamur tiram, potong-potong
    • 5 buah tusuk sate
    • BUMBU KACANG :
    • 50 gr kacang tanah goreng dihaluskan
    • 3 siung bawang merah, dihaluskan
    • 1 siung bawang putih, dihaluskan
    • 3 buah cabe merah, dihaluskan
    • 3 sdm gula merah, disisir
    • 1/4 sdt garam
    • 3 sdm minyak goreng rendah kolesterol
    • Air matang

    BAHAN PELENGKAP :


    • Irisan halus kol
    • Irisan tomat merah


    Cara membuat makanan vegetarian sate jamur tiram :

    Jamur Tiram :

    • Tusukkan potongan jamur ketusuk sate, kerjakan hingga selesai
    • Siapkan alat bakaran, bakar sate hingga berubah warna menjadi kecoklatan, angkat, sisihkan.

    Bumbu Kacang :

    • Siapkan wajan. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga matang dan harum.
    • Masukkan cabe merah, kacang tanah yang telah dihaluskan, gula merah, garam dan air. Masak hingga bumbu matang dan mengental angkat. sisihkan.

    Hiasan :

    Letakkan irisan kol dan tomat di pinggir piring, letakkan sate jamur lalu siram dengan bumbu kacang. Sajikan selagi hangat.

    Post a Comment

     
    Copyright © 2013 Aneka Resep Pilihan
    ClubRasa Indahnya berbagi.